Sabtu, 04 April 2020

Cara Membuat Blogspot Gratisan, Praktis, Menarik, dan Menghasilkan Uang


Cara Membuat Blogspot 
Gratisan, Praktis, Menarik,
dan Menghasilkan Uang




Panduan pemula buat Anda ingin memiliki blog gratisan dari Blogger.com. Langkah - langkah pertama yang harus kita lakukan adalah: 

1. Membuat Email 
Sebelum membuat blog, Anda harus membuat account email dulu baik menggunakan account gmail.com, yahoo.com. Anda hanya tinggal melakukan sign-in otomatis dengan akccount yang dipunyai. 

2. Buka halaman web Blogspot.com
Anda ingin membuat blog buka halaman website Blogspot.com di https://www.blogger.com/. disini diminta masuk buat blog tinggal klik baru. Anda akan menemukan halaman dengan tampilan seperti gambar di bawah ini. 

3. Login ke Blogger 
Jika Anda sudah memiliki akun Google, silahkan langsung login dengan memasukkan alamat email dan kata sandi di kotak yang sudah disediakan. Jika belum, silahkan klik Create an Account terlebih dahulu. 

Isi data dan informasi yang diminta lalu klik tombol Next Step, lakukan konfirmasi sesuai yang diminta, verifikasi biasanya meminta nomor ponsel Anda, ikuti saja prosedurnya hingga selesai. 

4. Konfirmasikan Profil Anda 
Profil yang akan dilihat pembaca ketika mereka melihat postingan Anda. Anda perlu melakukan konfirmasi profil blog. Anda tinggal isi kolom yang tersedia dengan nama blog yang ingin ditampilkan. Kemudian klik Lanjutkan ke Blogger. 

5. Klik Blog baru 
Selamat Datang. Kemudian klik buat blog baru. 

6. Menentukan topik utama blog. 
Tentukan topik utama blog Anda, Karena isi judul dengan judul apapun sesuai dengan konsep blog yang ingin Anda buat, mungkin. Pilih alamat blog, atau URL 

kemudian masukkan alamat blog yang nantinya menjadi tujuan para pengunjung. Pilihlah nama yang mudah diingat dan semenarik 

7. Pilih template. 
Lalu pilih Theme/template yang tersedia di dalam kolom tersebut sesuai dengan kebutuhan, dan tutup dengan mengklik Buat Blog! 

8. Entri baru 
Klik entri baru dan Sekarang blog baru Anda perlu sebuah konten, bisa apa saja yang menarik, mungkin satu dua tiga paragraf untuk menyambut pengunjung yang datang ke blog pertama Anda. Anda bisa juga menambahkan gambar/foto dan video di dalam konten agar lebih hidup. Coba perhatikan sejumlah menu di atas kotak artikel di halaman tersebut, saya yakin Anda dapat memahami dengan mudah apa kegunaan dari setiap tombol tersebut. 

Jika sudah selesai klik tombol Publikasikan dan Anda akan dihantarkan ke halaman daftar konten seperti ini. Untuk melihat hasil tulisan Anda, klik Lihat blog. 


Alhamdulillah hasil blog yang baru saja kita buat, mudah bukan?




Tidak ada komentar:

Posting Komentar